sulit-tidurJika anda memiliki masalah sulit tidur di malam hari, anda tidaklah sendirian karena lebih dari setengah orang dewasa memiliki masalah sulit tidur dimana menurut hasil survei yang dilakukan National Sleep Foundation: 60% orang dewasa memiliki masalah sulit tidur.

Tidur merupakan bagian kebutuhan manusia yang sangat penting. Selama waktu tidur, tubuh memperbaikii sendiri dan menyegarkan kembali organ dan otot setelah seharian beraktivitas. Selain itu tidur juga penting agar sistem kekebalan dan sistem saraf berfungsi baik. Sebaliknya apabila kekuarang tidur dapat menyebabkan masalah seperti meniggkatnya tingkat stress, melemahkan daya ingat, gampang marah, kurang bermotivasi, melambatkan gerak refleks dan peluang membuat kesalahan lebih banyak.

Berikut beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mengatasi masalah tersebut:

Biasakan tidur secara teratur: Cobalah untuk pergi ke tempat tidur pada waktu yang sama setiap malam dan bangun pada waktu yang sama setiap pagi sekalipun di akhir pekan.

Lakukan ritual sebelum tidur: Dengan melakukan sedikit ritual apakah itu mandi dengan air hangat , minum teh herbal atau membaca buku sebelum tidur memungkinkan tubuh anda relaks sehingga dapat mempercepat anda ngantuk.

Olahraga secara teratur: Melakukan olahraga dapat membantu mengobati ketegangan tetapi hati-hati jangan berolahraga terlalu dekat dengan waktu tidur karena justru anda akan kesulitan ngantuk.

Kurangi obat-obat perangsang: Mengkonsumis obat-obat perangsang seperti kafein akan mempengaruhi waktu ngantuk anda di malam hari bahkan mencegah anda tidur lelap. Sebagai pengganti, minumlah teh herbal yang tidak mengandung kafein sebelum tidur.

Jangan merokok dan minum alkohol terlalu banyak: Perokok cenderung kesulitan tidur dan lebih sering terbangun sepanjang malam sementara minum alkohol terlalu banyak sebelum waktu tidur akan memngaruhi tidur bahkan mengurangi kualitas tidur itu sendiri.

Tidur ditempat yang nyaman: And akan kesulitan memiliki tidur yang nyenyak bila anda tidur tidak pada tempat yang nyaman. Sebaiknya gunakan alas tidur yang empuk, nyaman dan tidak terlalu keras.

Cipatakan suasana yang mendukung: Kamar gelap dan ruangan yang nyaman lebih kondusif untuk tidur sebaliknya kamar terang dan berisik akan sangat menggangu. Sementara kamar yang terlalu panas atau terlalu dingin juga tidak nyaman untuk tidur. Suhu ideal di kamar tidur antara 6- smapai 65 derajat Fahnrenheit.

Gunakan kamar tidur hanya untuk tidur dan kegiatan seksual: Jangan gunakan tempat tidur untuk sesuatu yang bukan fungsinya misalnya menonton televisi atau membicarakan masalah sehari-hari. Kamar tidur sebaiknya hanya digunakan untuk tidur dan kegiatan seksual.