SE Cybershot Kxxx?

Pingin tahu bocoran ponsel Sony Ericsson Cyber Shot terbaru? Sebuah website berbahasa China berhasil mengabadikan ‘penampakan’ ponsel SE dari kasta Kxxx dengan fitur diluar pakem seri K, yaitu GPS.

Meskipun banyak suara yang mengatakan ini sekedar aksi tipu-tipu gaya China, namun dari foto-foto yang ditampilkan jelas bahwa SE Kxxx ini nyata adanya (bisa saja foto itu dummy atau sekedar prototype palsu). Terlepas dari polemik, adatnya bila muncul bocoran seperti ini, dikemudian hari ternyata bukan isapan jempol semata.

Tampil dengan bentuk konservatif (candybar) dan kombinasi warna yang kontroversi. Seperti lazimnya seri K. Rileks.com masih mengira-ngira bahwa ponsel misterius ini hanya dilengkapi dengan kamera autofokus berkekuatan 3 megapixel (bukan 5 megapixel seperti yang dirumorkan) serta dual-LED flash (lampu kilat). Fitur itu hanya sebagian kecil saja dari informasi yang dapat digali oleh rileks.com.

Mirip seri T?

“Selain itu ponsel ini akan menambah jajaran ponsel SE yang memiliki aplikasi GPS receiver (selain Sony Ericsson W760 dan Sony Ericsson W890), dimana sudah terinstall aplikasi seperti Google Maps, Favorite places, dll”

Kasta ponsel ini kemungkinan besar akan berada diantara Sony Ericsson K770 dan Sony Ericsson K850. Padahal dari tampilan fisik sebenarnya seri ini lebih mirip seri T daripada seri K. Apa jangan-jangan memang seri T? Who knows, tunggu saja kabar selanjutnya.(GSM/heriekop)