Banyak pengendara sepeda motor yang acap kehilangan kendali saat menikung, terlebih lagi di tikungan tajam, tikungan menanjak atau tikungan ganda. Saat berbelok, banyak pengendara yang tetap berbelok dengan kecepatan tinggi.
Ketika mereka tidak siap atau kaget menghadapi konsekuensinya, biasanya berakhir dengan keluarnya motor ke lajur untuk arah yang berlawanan atau bahkan keluar dari jalan. Terkadang saat kaget dan mampu mengantisipasi sepeda motor pun direm terlalu keras mengakibatkan slip dan kehilangan kendali.
Menikung yang aman sebaiknya pengendara berbelok di tikungan dengan lebih berhati-hati dan menggunakan empat langkah yakni pertama mengurangi kecepatan sebelum berbelok dengan mengurangi gas dan bila perlu gunakan kedua rem, depan dan belakang. Ingat lakukan sebelum berbelok.
Langkah kedua dengan memperhatikan belokan ke arah yang dituju dengan hanya memalingkan kepala, jangan sampai bahu ikut berputar. Pastikan mata tetap di ketinggian horizon. Saat berbelok, motor harus dalam keadaan miring. Untuk memiringkan motor, dorong atau tekan stang ke arah belokan. Dorong atau tekan pegangan setang kiri motor agar miring ke kiri saat Anda ingin berbelok ke kiri. Sebaliknya dorong atau tekan pegangan setang kanan agar motor miring ke kanan saat Anda Ingin berbelok ke kanan.
Ingat, makin tinggi kecepatan atau makin tajam belokan memerlukan kemiringan yg makin besar juga. Saat berbelok putar kembali gas ke posisi yang tepat dan pertahankan sepanjang belokan untuk menstabilkan suspensi. Pertahankan kecepatan konstan atau percepat dengan perlahan sepanjang belokan ini akan membuat motor makin stabil. [L-11]
KOMENTAR